Analisis Literatur Dan Implikasi Praktis Terhadap Sikap Dan Adab Mahasiswa Dalam Melakukan Penyuluhan Kesehatan Di Lingkungan Masyarakat

Authors

  • Nadia Restu Utami Universitas Muhammadiyah Riau
  • Ahlun Nazi Siregar Universitas Muhammadiyah Riau
  • Annisa Rahma Dhani Universitas Muhammadiyah Riau
  • Nurpadila Nurpadila Universitas Muhammadiyah Riau
  • Zahra Nabilah Universitas Muhammadiyah Riau

DOI:

https://doi.org/10.56248/educativo.v3i1.253

Keywords:

Penyuluhan Kesehatan Masyarakat, Agama Islam, Sosialisasi, Sikap dan Adab

Abstract

Penyuluhan kesehatan masyarakat adalah proses perubahan, pertumbuhan, dan perkembangan diri manusia yang bertujuan untuk mencapai keselarasan dan keseimbangan jasmani, rohani, dan sosial manusia terhadap lingkungannya, sehingga manusia tersebut mampu dan bertanggung jawab untuk mengatasi masalah kesehatannya sendiri dan masyrakat lingkungannya. Mahasiswa melakukan banyak hal penting untuk masyarakat. Mahasiswa adalah duta perubahan, dan mereka diharuskan untuk memulai atau mendorong proses perubahan di suatu komunitas atau tempat. Mahasiswa dapat menjalankan perannya dalam bermasyarakat dengan berbagai macam cara, salah satunya adalah dengan melakukan sosialisasi. Untuk mendapatkan implikasi yang baik dari kegiatan sosialisasi, adab dan etika mahasiswa yang melaksanakan sosialisasi merupakan faktor utama penentu implikasi dari sosialisasi yang dilaksanakan. Adab dan etika yang baik dari mahasiswa yang melakukan akan menjadi tolak ukur keberhasilan dari suatu kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan. Apabila mahasiswa menunjukkan adab dan etika yang baik, masyarakat yang menjadi objek sosialisasi akan lebih mudah menerima bahan atau permasalahan yang diangkat sebagai topik sosialisasi. Pada kajian pustaka ini penelitian yang dilaksanakan menggunakan sumber literatur (kepustakaan) melibatkan pengayaan dan analisis terhadap 16 artikel jurnal ilmiah yang di publikasikan pada tahun 2015 hingga tahun 2024 dan beberapa buku yang digunakan sebagai referensi. Kajian literatur ini melibatkan artikel jurnal yang relevan dengan topik penelitian. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan dengan tujuan menganalisis adab dan etika yang harus ditunjukkan oleh mahasiswa dalam melakukan sosialisasi agar implikasi dari kegiatan tersebut dapat bernilai positif dan diterima dengan baik oleh masyarakat.

References

Abdurrahman, M. (2016). AKHLAK: Menjadi Seorang Muslim Berakhlak Mulia. PT Rajagrafindo Persada. Jakarta

Abnisa, A. P. (2022). Adab Murid Terhadap Guru dalam Perspektif Hadits. TARQIYATUNA: Jurnal Pendidikan Agama Islam Dan Madrasah Ibtidaiyah, 1(2), 92-103.

Aryana, S. (2021). Studi Literatur: Analisis Penerapan Dan Pengembangan Penilaian Autentik Kurikulum 2013 Pada Jurnal Nasional Dan Internasional. Prosiding Seminar Nasional Pascasarjana, 4(1), 368–74.

Choirul, M. (2022). Eksistensi Peran Mahasiswa Dalam Pengabdian Masyarakat. Eastasouth Journal of Impactive Community Services, 1(1), 32–50.

Efendy, R., Istiqamal, I., & Karim, A. R. (2024). Integrasi Nilai Local Wisdom Bugis dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada Sekolah Menengah Pertama. Jurnal Pendidikan Agama Islam Al-Thariqah, 9(1), 1-15.

Fatimiyah, F., Fradillah, A. N. N., & Arsyam, M. (2022). Akhlak Bermasyarakat Dan Bernegara Dalam Islam.” Suparyanto dan Rosad, 5(3), 248–53.

Hafizd, J., Z. (2022). Implementasi Peran Mahasiswa Sebagai Agent Of Change Melalui Karya Tulis Ilmiah. Dimasejati: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(2), 175–84.

Iyong, E. A., Kairupan, B. R., & Engkeng, S. (2020). Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Terhadap Pengetahuan Tentang Gizi Seimbang Pada Peserta Didik Di SMP Negeri 1 Nanusa Kabupaten Talaud. Jurnal Kesmas 9(7), 59–66.

Kurniawati, W. (2024). Tantangan Penanaman Adab Dan Etika Anak Jaman Sekarang. Jurnal GEMBIRA (Pengabdian Kepada Masyarakat). 1(3), 4–6.

Najmi, H. (2023). Pendidikan Moderasi Beragama Dan Implikasinya Terhadap Sikap Sosial Peserta Didik. Jurnal Ilmiah Al-Muttaqin, 9(1), 17–25.

Lazuardy, A. Q., & Lestari, P. A. (2021). Adab Pengajaran Sains Dalam Islam. Prosiding Konderensi Integrasi Interkoneksi Islam dan Sains, 3(1), 156–170.

Rambe, M. S., Waharjani, W., & Perawironegoro, D. (2023). Pentingnya Pendidikan Akhlak Dalam Kehidupan Masyarakat Islam. Tadarus Tarbawy : Jurnal Kajian Islam dan Pendidikan, 5(1), 37–48.

Ridha, A., Nirzalin, N., & Mursyidin, M. (2023). Implikasi Sosial Ekonomi Keberadaan Mahasiswa Pendatang Terhadap Masyarakat Sekitar Kampus Universitas Teuku Umar. Kalam: Jurnal Agama dan Sosial Humaniora, 11(1), 49-64.

Sari, L. E., Rahman, A., & Baryanto, B. (2020). Adab kepada Guru dan Orang Tua: Studi Pemahaman Siswa pada Materi Akhlak. Edugama: Jurnal Kependidikan Dan Sosial Keagamaan, 6(1), 75-92.

Sari, N. I., Engkeng, S., & Rahman, A. (2021). Pengaruh Penyuluhan Kesehatan Terhadap Pengetahuan Dan Sikap Peserta Didik Tentang Bahaya Minuman Keras Di Smk Pertanian Pembangunan Negeri Kalasey Kabupaten Minahasa. Jurnal KESMAS, 10(5), 46–53.

Downloads

Published

2024-05-09

How to Cite

Utami, N. R., Siregar, A. N., Dhani, A. R., Nurpadila, N., & Nabilah, Z. (2024). Analisis Literatur Dan Implikasi Praktis Terhadap Sikap Dan Adab Mahasiswa Dalam Melakukan Penyuluhan Kesehatan Di Lingkungan Masyarakat. Educativo: Jurnal Pendidikan, 3(1), Page 17–26. https://doi.org/10.56248/educativo.v3i1.253

Most read articles by the same author(s)